Article Detail
Upacara Hari Pendidikan Nasional
Selasa, 2 Mei 2023 adalah hari Pendidikan Nasional. Cikal bakal dari hari Pendidikan Nasional ini merupakan hasil perjuangan Ki Hajar Dewantara sebagai pelopor pendidikan bagi kaum pribumi. Upacara diikuti oleh siswa siswi baik dari SD sampai SMP Santo Yosef. Upacara hari Pendidikan Nasional dimulai pukul 07.00. Petugas upacara di bawakan oleh SMP Santo Yosef.
Siswa dan siswi baik SD maupun SMP mengikuti upacara tersebut dengan tertib dan teratur. Ibu/bapak guru SD maupun SMP juga mengikuti upacara dengan baik sebagai pengatur siswa siswi nya. Dalam amanatnya oleh pembina upacara Yohanes Joko Winarto, M.Pd menyatakan bahwa “Bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar mari kita menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan agar Bangsa Indonesia dapat menjadi bangsa yang besar dan dapat mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju dengan anak-anak muda bangsa ini”. Dalam penyampaiannya kita sebagai siswa dan siswi di sekolah hendaknya belajar dengan tekun dan dapat menjadi siswa dan siswi yang berprestasi. Upacara selesai kira-kira pukul 07.45. Selesai upacara siswa dan siswi baik SD maupun SMP kembali ke dalam kelas masing-masing untuk istirahat sejenak dan melanjutkan pelajaran dengan ibu/bapak guru. Yohanes Suryo Wicaksono.
-
there are no comments yet