Article Detail
Semarak Hari Kartini: Upacara Bendera dan Kirab Budaya
Surabaya, 21
April 2025 – Dalam
rangka memperingati Hari Kartini, Kompleks Pendidikan Santo Yosef Tarakanita
Surabaya menggelar rangkaian kegiatan meriah yang melibatkan seluruh jenjang
pendidikan, mulai dari KB-TK Tarakanita, SD hingga SMP Santo Yosef Tarakanita.
Acara
dimulai dengan Upacara Bendera yang dilaksanakan secara khidmat di
halaman sekolah. Para siswa dan guru mengenakan pakaian adat dari berbagai
daerah di Indonesia, mencerminkan semangat keberagaman dan persatuan bangsa.
Petugas upacara berasal dari perwakilan siswa SD dan SMP yang tampil percaya
diri dan penuh semangat.
Usai
upacara, kegiatan dilanjutkan dengan Kirab Budaya yang berlangsung
meriah dan penuh warna. Para peserta kirab, mulai dari anak-anak KB-TK hingga
siswa SMP, berjalan mengelilingi kompleks Santo Yosef dengan iringan musik dan
sorak sorai penonton. Mereka menampilkan berbagai busana tradisional dan
membawa atribut budaya khas dari berbagai suku di Indonesia.
Kegiatan ini
tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sebagai bentuk edukasi nilai-nilai
perjuangan, kebhinekaan, serta semangat emansipasi yang telah diperjuangkan
oleh R.A. Kartini. “Melalui kegiatan ini, anak-anak belajar mencintai budaya
bangsanya dan meneladani semangat Kartini dalam memperjuangkan pendidikan,”
ujar salah satu guru pembina.
Semangat
Hari Kartini tahun ini menjadi momen istimewa yang mempererat kebersamaan
antarjenjang di bawah naungan Yayasan Tarakanita, sekaligus menumbuhkan rasa
bangga menjadi anak Indonesia yang berbudaya.
-
there are no comments yet