Article Detail

Sosialisasi Ujian Sekolah ke Orang Tua Siswa Kelas IX Santos

Rabu, 15 Februari 2023 SMP Santo Yosef Tarakanita Surabaya melaksanakan kegiatan sosialisasi ujian sekolah pada orang tua melalui zoom meeting. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual karena banyak orang tua yang bekerja, sehingga kegiatan dilaksanakan pada malam hari. Hal ini bertujuan untuk meminimalkan orang tua yang tidak bisa hadir dalam acara sosialisasi ini. 

Kegiatan sosialisasi dimulai pukul 18.00 WIB dengan doa Angelus yang dipimpin oleh pak Agustinus Sugiarto, S.Pd. Acara sosialisasi dilanjutkan dengan sambutan dari kepala sekolah ibu Margareta Fitri Agustina, S.Si dan dilanjutkan pemaparan materi oleh ibu Theresia Suberti selaku wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Beberapa hal penting disampaikan berkaitan dengan jadwal pelaksanaan ujian sekolah, penilian dan kelulusan. Menurut pak Paulus Susetyo, S.Pd selaku wali kelas IX mengatakan, "Perhatian dan dukungan orang tua sangat penting guna keberhasilan pendidikan putra-putrinya yang beberapa saat lagi sudah mencapai finish studi di tingkat menengah pertama. Acara diakhiri dengan tanya jawab serta doa penutup. Ning

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment