Article Detail

Kegiatan Bagi Takjil 8C

Surabaya (April 2023) – Kamis, 13 April 2023. Kelompok dari kelas 8C beserta dengan wali kelasnya yaitu mam Ani melakukan kegiatan baksos dengan berbagi bagi takjil ke orang -orang sekitar sekolah. Pada pukul 15.30 kelompok dari 8C sudah memulai untuk packing snack yang akan di berikan, seperti soerabi solo, pudding, dan air putih. 

Lokasi yang dipilih oleh kelompok 8C pada hari pertama ini adalah taman Ronggolawe, Joyoboyo. Pukul 16.00 kelompok 8C pun langsung berangkat ke lokasi untuk membagi bagi takjil ke orang sekitar. Setelah menuju ke lokasi, kelompok 8C pun melanjutkan untuk ngepacking takjil bagian minuman. Packing di lanjutkan sampai pukul 16.30 dan pada pukul 16.40, takjil langsung kita bagikan kepada orang orang sekitar yang berlalu lalang di jalanan sekitar lampu merah. 

Pembagian takjil selesai pada pukul 16.42 karena setelah selesai packing, langsung banyak orang yang datang dan takjil habis dibagi. 

Dalam kegiatan takjil ini merupakan implementasi community dan belarasa. Menurut Raya,"Sebagai warga yang berbineka di bulan ramadan ini kita menghormati umat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa, maka dari itu siswa 8C tergerak untuk berbagi takjil terutama untuk warga di sekitar sekolah". Sienlie


Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment