Article Detail

Asesmen Kompetensi Minimum Literasi

Rabu, 3 Mei 2023, siswa - siswi kelas 9 SMP Santo Yosef melaksanakan AKM ( Asesmen Kompetensi Minimum ) yang bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif siswa melalui dua jenis literasi, yaitu literasi membaca dan numerasi. AKM dilaksanakan selama 2 hari dan dimulai tanggal 3 Mei 2023. AKM hari pertama yaitu AKM literasi di laksanakan di ruang lab komputer dan dilakukan dalam 3 sesi. Sesi pertama dimulai dari kelas 9A  pukul  07.00 - 08.30, kemudian dilanjutkan kelas 9B pukul 09.00 - 10.30. Sedangkan sesi terakhir kelas 9C dimulai pukul 11.30 .Kelas 9C mengerjakan AKM dengan didampingi oleh Pak Agit, Pak Ernest, dan Bu Titik. Soal AKM literasi yang diujikan berjumlah 24 soal , yang terdiri dari soal pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, dan isian singkat. Siswa-siswi  mengerjakan dengan penuh antusias, semangat, jujur, dan penuh tanggung jawab Tepat pukul 13.00 siswa-siswi selesai mengerjakan AKM dan kembali ke kelas. Felicia

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment