Article Detail

Mohon Berkat Untuk UTS Ganjil 2017

Misa bulan September 2017 dilaksanakan pada hari Senin, 11 September 2-17 dengan intense Misa Mohon Berkat bagi keberhasilan UTS Ganjil persiapan OSTARNAS dan Lomba Sekolah Sehat. Misa yang dipersembahkan oleh Romo Hardi yang dengan semangat  memperkenalkan diri sebagai “Opa Gundul” ini dimulai tepat pukul 07.30 di aula lantai 4 SMP Santo Yosef Surabaya.

Dalam Misa meriah ini Romo Hardi mengajak seluruh siswa menirukan yel-yel yang entah secara spontan atau memang sudah dipersiapkan oleh Romo Hardi khusus untuk siswa Santo Yosef. “Bertumbuh…Berkembang...Mantap…Santo Yosef…Yess…yess…yess…!!!” yang diakhiri toast dengan teman di sebelah kananya sambil juga mengatakan “terima kasih bapak ibu guru”.

Dalam homilinya Romo juga berpesan supaya setiap siswa dengan cermat mendengarkan dan menuruti nasehat orangtua dan guru. Selalu berbakti pada orangtua dan guru dan menjadi pembawa sukacita bagi keluarga dan teman. Tak lupa Romo juga memaknai lagu komuni yang dinyanyikan “Kutemukan Cinta” dimana terdapat bait berbunyi …” gunung pun kan kudaki, laut kan kusebrang..” sebagai suatu ungkapan bahwa kita harus berdaya juang untuk menemukan bahwa Tuhan ada bersama kita senantiasa.

Misa berjalan dengan baik dan waktu tak terasa berlalu dengan cepat dan tak lupa sebelum perarakan meninggalkan tempat misa, Romo Hardi beberapa kali melakukan wefie dengan seluruh siswa. Terlihat jelas bahwa Romo Hardi sangat mencintai anak-anak dan karenanya anak-anak sangat antusias dan penuh sukacita selama Misa berlangsung.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment