Article Detail
Pertemuan Nasional Kepala Sekolah Yayasan Tarakanita Hari Ketiga
Surabaya-Aura perubahan dan pengembangan mindset Kepala Unit Sekolah Tarakanita Nasional terasa hangat di ruang zoom cloud meeting dihari ketiga, Rabu, 25 Agustus 2021. Betapa tidak 59 sekolah berkumpul Bersama untuk menukikkan hal-hal esensial dalam pengelolaan sekolah. Berbagai penyikapan Masa Adaptasi Kebiasaan Baru terus bergulir, proses semakin baik, dan sempurna menjadi pilihan yang harus segera diambil serta dilalukan secara arif-bijak.
Tarakanita diajak untuk focus dalam gerak sesuai cita-cita Bersama, tagline ‘cerdas berintergritas’ menjadi porosnya untuk setiap unit sekolah mengurai kembali cerdas yang dimiliki yang memiliki kekhasannya masing-masing. Mas Arto Biantoro seorang penggiat brand local product Indonesia, dihadirkan oleh Yayasan Tarakanita Kantor Pusat, agar pandangan, pemikiran penentu keputusan di unit sekolah mampu membawa kapal besar yang mampu mengarungi samudra tantangan jaman yang sangat dahsyat pada gelombang persaingan yang luar biasa.
e-commerce dan digital business seharusnya menjadi teman ‘kopi hangat’ dalam setiap perbicangan-perbincangan akademisi. Tidak cukup hanya sekedar posting-posting sana-sini media social, namun paham betul ‘puzzle piece’ yang menjadi pondasi terdalam yang harus digarap. Proses menemukan ini sungguh perlu pemikiran yang sangat serius, refleksi mendalam dan effort yang kuat, sehingga setiap kepala unit memiliki point pengembangan yang konsisten untuk dicapai. Tarakanita telah lama memperjuangkan hal ini, maka pembentukan pimpinan yang handal akan terus diperjuangkan. Viva Yayasan Tarakanita, (miu)
-
there are no comments yet