Article Detail

Sosialisasi PjBL -Proyek Kolaborasi Lintas Wilayah Yayasan Tarakanita bersama Orang Tua dan Siswa SMP Santo Yosef Surabaya

SOSIALISASI PjBL-PROYEK KOLABORASI LINTAS WILAYAH YAYASAN TARAKANITA

BERSAMA ORANG TUA SISWA & SISWA

SMP SANTO YOSEF SURABAYA

 

Surabaya-Komunikasi menjadi salah satu posisi paling penting dalam setiap organisasi dan Lembaga, begitu pula di SMP Santo Yosef, komunikasi antara Orang Tua, Siswa dan Sekolah menjadi garda awal sebuah layanan pendidikan yang baik. SMP Santo Yosef Surabaya melaksanakan penyampaian program unggulan yaitu Kerjasama Pelaksanaan Pendekatan Pembelajaran Berbasis Proyek Lintas Wilayah Yayasan Tarakanita, dengan mengkomunikasikan seluruh rencana-rencana awal PjBL (Project Base Learning) kepada 10 Orang Tua Siswa dan Siswa yang diutus sebagai delegatus SMP Santo Yosef. Kegiatan Sosialisasi ini dilaksanakan pada Kamis, 5 Agustus 2021 pukul 10.00 WIB. Seluruh Orang Tua Siswa & Siswa semua menghadiri kegiatan sosialisasi ini.

 

Komunikasi dua arah ini dipandu oleh Ibu Sri Ningsih Dwi Setyorini, S.Pd. selaku Koordinator PjBL lintas Wilayah SMP Santo Yosef dan beberapa informasi disampaikan oleh Ibu Margaretha Ilin Ubayanti, S.Pd., M.Si. selaku Kepala SMP Santo Yosef. Pelaksanaan PjBL ini merupakan salah satu aktivitas belajar yang memotivasi Siswa memiliki Kultur Belajar Kreatif, demikian penuturan Ibu Ilin.

 

Pembelajaran berbasis proyek ini menjadi sangat special Ketika kegiatan ini dilakukan oleh dua sekolah dari dua Wilayah Tarakanita, yaitu SMP Santo Yosef Surabaya dan SMP Tarakanita 3 Jakarta. Lebih menggembirakan lagi 10 Siswa masing-masing sekolah akan menjadi 5 kelompok yang anggotanya variasi dari 2 sekolah ini.

 

Semoga PjBL-Proyek Kolaborasi Lintas Wilayah Tarakanita menjadi menyemangati masing-masing sekolah untuk semakin kreatif dan selalu bermutu diadaptasi kebiasaan baru. (MIU)

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment