Article Detail
Mengubah Kesulitan menjadi Tantangan
Surabaya-“Sementara itu
semakin kami berusaha mengatur segala sesuatu, semakin terasa betapa kami ada
dalam keadaan serba kekurangan”(EG48). Buku yang ditulis oleh Bunda Elisabeth
Gruyters, Bunda pendiri Kongregasi Carolus Borromeus, menyemangati kami sebagai
staf pengajar di unit karya kerasulan Suster-suster Cinta Kasih Carolus
Borromeus. Keinginan kami untuk terus menjadikan generasi SMP Santo Yosef
menjadi generasi bangsa Indonesia yang cerdas berintegritas menjadi kobaran
semangat yang terus menggelora dalam setiap Langkah karya-karya kami.
Hari ini, Selasa, 26 Juli 2021 kami sangat bersyukur dan bersemangat
karena diberi kesempatan oleh Yayasan Tarakanita Pusat Jakarta untuk
berkolaborasi dalam Proyek Pembelajaran antara SMP Santo Yosef, Tarakanita
Surabaya dengan SMP Tarakanita Jakarta. Rencana Proyek Kolaborasi ini tentu
sebagai trobosan yang sangat visioner sehingga terbentuknya generasi
berkarakter ‘Conviction’ atau berdaya juang.
Proyek Kolaborasi Lintas Wilayah Yayasan Tarakanita ini juga mendorong
berkembangnya daya imaginative anak bangsa yang kadang masih tersembunyi atau
belum terungkap dalam karya-karya ilmiah. Kondisi pandemic memang membatasi
gerak secara fisik, namun secara konsep, pemikiran kreatif, kritis, Proyek
Kolaborasi ini dapat melampaui bahkan menembus tembok ruang belajar peserta
didik.
Kesediaan Peserta Didik dan Pendidik untuk melaksanakan Proyek
Kolaborasi ini merupakan sebuah wujud usaha kesetiaan terhadap
bimbingan-tutunan Cahaya Bintang ‘Stella Duce’ Bintang Penuntun untuk mencapai
pantai kebahagiaan dan kesuksesan. Selamat mempersiapkan Proyek Kolaborasi,
terus bersemangat, awalnya pasti banyak kesulitan dan hambatan namun percayalah
jika kesulitan tersebut diubah menjadi TANTANGAN maka semua akan semakin mudah
dilakukan. Tantangan mendorong kita untuk selalu ingin mengetahui yang belum
terungkap, tantangan juga mendorong kita untuk terus mencari strategi,
tantangan pun memotivasi kita untuk punya daya juang berkobar, maka teruslah
bergerak untuk melakukan yang terbaik. Viva Tarakanita, Viva Santo Yosef
Surabaya. (MIU)
-
there are no comments yet